Pablo Picasso, "Learn the rules like a pro, so you can break them". I think that this quote is the specific version of mine. "Learn the system like a pro, so you can break it". Hacking inspires me about that. Hacker, I talk about the real hacker. Hacker is someone who really knows about the system that s/he want to hack.
Huh, awalnya ingin aku tulis dalam bahasa inggris, sekalian belajar. Tapi sepertinya tulisan ini lebih cocok untuk bangsa ini. Aku lulusan s1 fisika, dimana aku mulai suka dengan fisika sejak kelas 2 SMA, sebelum itu matematika adalah yang paling dicinta, dan fisika hanyalah seperti pelajaran hafalan lainnya. Kenapa aku sangat suka matematika, karena aku bisa ngerjain soal - soal matematika bukan karena hafalan tapi karena benar - benar ngerti bagaimana rumus - rumus itu bekerja, apa arti dari rumus - rumus itu, dan sebagian dari rumus - rumus itu aku tau dari mana asalnya. Pada waktu itu aku juga bisa mengerjakan beberapa soal fisika tapi bukan karena bener - bener ngerti apa maksud dari soal itu, tapi hanya karena hafalan berulang - ulang.Dan singkatnya, sekarang aku ga mau belajar sesuatu hanya sampe di kulit nya, tapi juga harus mendalam. Itu sangat susah dan lebih gampang buat nyerah daripada lanjut. Tapi coba dipikir lagi, buat apa kita harus belajar kulitnya saja. Itu seperti membohongi diri sendiri. Bukan berarti kita ga boleh tau kulitnya saja, tapi kita ga boleh belajar kulitnya saja. Tau bedanya kan, "tau" artinya mengerti karena tidak sengaja, seperti tau dari omongan orang, atau tanpa usaha yang berarti, sedangkan "belajar" adalah mengerti karena disengaja, mencari tau, atau dengan usaha lebih.
Ayolah, kita bukan mesin google yang bisa menampung banyak info, kita hanya tinggal fokus dengan apa yang kita sukai, gali itu lebih dalam. Aku sering kali masuk ke forum - forum tanya jawab di internet. Dan saat kubandingkan forum yang diisi dengan orang indonesia dengan orang barat terutama, ada perbedaan yang menarik perhatian. Misal, karena aku adalah fisika, maka aku sering kunjungi forum fisika, dan kalau indonesia mereka akan bertanya tentang rumus - rumus praktis buat nyelesein soal, beda dengan orang barat, mereka cenderung membahas tentang arti, definisi, dari suatu permasalahan di fisika. Ya mungkin tidak semua orang indonesia dan juga tidak semua orang barat seperti itu.
Aku malu tapi jujur aku masih sangat minim dalam mengerti bahasa inggris dan selalu berharap bisa mendapatkan penjelasan tentang fisika dalam bahasa indonesia, tapi sangat susah hampir tidak ada. Tapi dari pengamatan dan pengalamanku dan juga saudara dan teman, orang yang benar - benar "isi" adalah orang yang benar - benar mengerti atau mendalami sesuatu, bukan yang hanya dapat nilai sepuluh di kertas ujian saat itu saja. Dan sebenernya kita belajar adalah untuk kita, bukan untuk orang lain yang hanya ingin mengetes kemampuan kita. Seorang pencuri pun butuh tau gimana sebuah kunci bekerja untuk bisa membukanya tanpa kunci asli. Jangan pernah belajar hanya untuk pamer. It's so bullshit.
0 comments:
Post a Comment